News Update :

Alasan kenapa Suhu udara Di Indonesia Panas Akhir-akhir Ini

Senin, 07 Juli 2014

          Udara panas akhir-akhir ini terjadi di Indonesia seperti Jakarta, Medan, Palembang, Palu, Surabaya, dll. Bahkan suhu udara bisa mencapai 34 derajat celcius. Sepertinya memang udara panas ini disebabkan karena tidak ada angin.   Cuaca di kota-kota di Indonesia seperti Jakarta bisa berubah sewaktu-waktu. Ada kalanya panas menyengat, namun kemudian turun hujan deras

          Saat malam saja udara akhir-akhir ini juga terasa panas. Tidak ada hujan dan tidak ada angin memang membuat udara sangat panas.   Seperti dikutip dari  Tempo, Jumat 16 Mei 2014. Kepala Bidang Bagian Informasi Meteorologi Publik, Kukuh Ribudiyanto menjelaskan ekstremnya cuaca akhir-akhir ini karena masuk musim pancaroba. Indonesia sudah memasuki musim kemarau pada April lalu. Panas terik dan kurangan angin juga menjadi ciri-ciri masa pancaroba. Pada peralihan musim ini, kelembaban udara sekitar 80 persen, sementara kecepatan angin, kurang dari 10 kilometer per jam.

         Disebut juga disitus BMKG, musim kemarau parah melanda hampir seluruh wilayah Indonesia dan jika dihitung siklus lima tahunan ada kemungkinan terjadi pada 2014 atau bergeser ke tahun berikutnya.
Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Skaters 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah| Custom And Edit by Yoga Adisuryo | | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.